Cara Mendapatkan MVP di Mobile Legends dengan Mudah

MVP atau Most Valuable Player merupakan sebuah istilah gelar bergengsi yang ada di mobile legends. Biasanya gelar MVP ini akan diberikan kepada player berpengaruh yang memiliki statistik terbaik di dalam game. 

Jika player berhasil mendapatkan MVP, maka kesempatan untuk mendapatkan battlepoint lebih banyak akan terbuka lebar. Selain itu, player juga berkesempatan untuk membuka hadiah item menarik di dalam golden chest. 

Lalu, bagaimana cara jadi MVP ml. Untuk mengetahui caranya, mari simak penjelasan kami di bawah! 

Berikut adalah cara agar menjadi MVP di mobile legends

1. Perbanyak poin kill

Poin kill yang dikumpulkan oleh player menjadi faktor penentu agar hero tersebut mendapatkan MVP.  Untuk meningkatkan poin kill, Anda hanya perlu membunuh hero lawan sebanyak-banyaknya dengan kemampuan dan skill terhebat yang Anda miliki.  

Lalu, bagaimana jika Anda tidak mendapatkan poin kill, sebagai gantinya Anda bisa mengganti poin kill dengan poin assist yang dikombinasikan dengan poin death yang sedikit. 

2. Berpartisifasi di dalam Teamfight

Cara kedua agar hero yang Anda mainkan bisa memperoleh label MVP,  pastinya Anda harus selalu terlibat di dalam teamfight dan bertarung bersama-sama. 

Selain itu Anda juga harus rajin-rajin rotasi dan bertarung secara objektif. Jadi, Anda tidak hanya berkutat pada satu lane saja seperti pada saat main di dalam mode Brawl. 

Karena mode ranked terbagi menjadi 3 lane. Jadi, Anda harus sering-sering liat map dan rotasi ke lane lain untuk membantu teman Anda yang lagi terpojok. 

3. Push turret dan kuasai lane

Cara ketiga agar hero mendapatakan MVP adalah dengan menghancurkan turret dan menguasai lane di awal game. Meski tidak ada patokan berapa turret yang harus di robohkan, tetapi apabila Anda sudah berhasil menghancurkannya, maka peluang untuk mendapatkan MVP akan lebih tinggi dan tentunya, hal ini akan memudahkan tim Anda untuk menginvasi base lane lawan dengan lebih cepat. 

4. Kumpulkan Gold sebanyak mungkin

Cara keempat untuk memperoleh gelar MVP adalah dengan mengumpulkan Gold sebanyak mungkin. Gold ini bisa didapat dengan meningkatkan poin assist ataupun dengan cara membunuh creep, minion, turtel, mengeliminasi lord dan sebagainya. Dengan meningkatkan gold di awal game, hal ini akan memberikanmu kesempatan untuk mendapatkan gelar MVP di akhir pertandingan. 

5. Usahakan agar hero tidak sering mati

Poin kill saja tidak cukup agar hero yang Anda mainkan bisa mendapatkan gelar bergengsi MVP. Pastikan Anda mampu melindungi diri Anda sendiri dari serangan lawan dan jangan hanya fokus mengejar kill saja. Apabila hero Anda mukill atau sering terbunuh lawan, maka label MVP tersebut akan berpindah tangan kepada teman satu tim Anda.

Selain itu, jika hero Anda mati terus, mungkin saja sistem juga akan mendeteksi kalau Anda telah melakukan feed secara sengaja. Seperti yang Anda tahu jika perilaku feed ini merupakan pelanggaran berat yang tidak diijinkan di mobile legends. Apabila Anda dilaporkan atau terdeteksi oleh sistem otomatis, maka skor kredit Anda akan dikurangi. 

6. Tingkatkan angka Damage per detik

Cara terakhir untuk mendapatkan MVP mobile legends adalah dengan memberikan Damage per detik kepada hero lawan diwaktu yang singkat. Jumlah Damage per detik ini akan didapat ketika Anda mampu memberikan attack damage kepada hero lawan selama satu detik. Semakin besar damage yang diberikan, semakin besar pula kesempatan untuk memperoleh MVP. 

Kiat terbaiknya adalah Anda bisa mencoba melakukan berbagai serangan kilat kepada lawan yang ditargetkan pada saat level hero Anda sudah mencapai batas maks atau juga melakukan skill combo kepada lawan secara tepat dengan serangan terukur.

Demikianlah cara bagaimana jadi MVP mobile legends dengan mudah. Semoga bermanfaat dan terimakasih sudah membaca artikel kami! 


Posting Komentar untuk "Cara Mendapatkan MVP di Mobile Legends dengan Mudah"